Skip to content

PT Indotruck Utama mendapatkan penghargaan sebagai Truck Tambang Dengan Daya Angkut Terbanyak 325 Ton.

Volvo berhasil meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) untuk kategori “Truck Tambang dengan Daya Angkut Terbanyak” berkat Volvo FH16 700hp 6×4 yang mampu mengangkut hingga 325 ton. Acara ini diselenggarakan di Mantra PIK dan dihadiri oleh jajaran manajemen Volvo, PT Indotruck Utama dan PT Eka Dharma Jaya Sakti serta para tamu undangan.

Penghargaan ini membuktikan keunggulan Volvo sebagai produsen truck yang tidak hanya tangguh, tetapi juga memiliki produktivitas yang tinggi dalam menghadirkan inovasi yang efisien pada sektor pertambangan. Volvo FH16 700hp 6×4 telah menunjukkan kekuatannya yang luar biasa dalam mengangkut beban berat, memberikan solusi terbaik bagi kebutuhan industri pertambangan yang menuntut efisiensi dan performa tinggi.

Keberhasilan ini juga memperkuat reputasi Volvo sebagai merek yang inovatif dan andal, dengan produk-produk yang dirancang untuk menghadapi tantangan berat di lapangan. Volvo berkomitmen untuk terus menghadirkan teknologi terbaik yang mendukung kinerja industri tambang secara lebih efisien dan efektif.